Uncategorized

PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN JARAK JAUH BERBASIS INTERAKTIF MEDIA DI SMA NEGERI 2 TASIKMALAYA

Pembelajaran jarak jauh (PJJ) selama lebih dari satu tahun ini telah menimbulkan berbagai dampak negatif. Vaksinasi pendidik dan tenaga kependidikan mendorong pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. Melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri maka pemerintah mewajibkan satuan pendidikan untuk menyediakan layanan PTM terbatas pada awal Juli 2021 dengan tetap melaksanakan protocol Kesehatan serta layanan PJJ. Keputusan Bersama ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, yaitu 30 Maret 2021. SMA Negeri 2 Tasikmalaya sebagai satuan penyelengara Pendidikan mulai melaksanakan PTM terbatas pada tahun ajaran baru 2021/2022 dengan penerapan protokoler Kesehatan yang ketat dan penyediaan fasilitas PJJ.  Berdasarkan kebutuhan tersebut, pada tahun 2021 ini, Telkom University melalui program pengabdian kepada masyarakat (PKM) turut berperan dalam mendukung pelaksanaan PJJ di SMA Negeri 2 Tasikmalaya melalui program pengadaan fasilitas pembelajaran blended berbasis interaktif media (seperti OneNote Classroom). Ruang kelas akan didesain untuk mendukung live streaming dengan implementasi jaringan live streaming. Pengadaan perangkat pen tablet, OneNote, modul, dan video tutorial, serta pelatihan penggunaan platform diberikan kepada guru dan siswa. Sosialisasi penggunaan perangkat live streaming akan dilakukan secara onsite. Diharapkan kegiatan PKM ini dapat memberikan manfaat dalam proses pembelajaran blended yang akan dilaksanakan di SMA Negeri 2 Tasikmalaya. Manfaat lainnya adalah Telkom University telah ikut andil dalam mendukung kegiatan di SMA Negeri 2 Tasikmalaya serta mendukung program pemerintah dalam mensukseskan program PTM terbatas. Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Tasikmalaya adalah salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri favorit yang ada di Kota Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, Indonesia, yang didirikan pada tahun 1967. Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia, masa pendidikan sekolah di SMA Negeri 2 Tasikmalaya ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII. SMA Negeri 2 Tasikmalaya berlokasi di Jalan R.E. Martadinata No. 261 Kota Tasikmalaya, Jawa Barat 46151. Berdasarkan data Kemdikbud, SMA Negeri 2 Tasikmalaya mempunyai fasilitas 37 ruang kelas, 4 laboratorium, 1 perpustakaan, dan 2 sanitasi siswa. Saat ini, SMA Negeri 2 Tasikmalaya memiliki 73 orang guru, 587 siswa laki-laki, dan 720 siswa perempuan.  Di masa pandemik Covid-19 ini, satuan pendidikan wajib menyediakan fasilitas sekolah yang memadai sebagai langkah pencegahan infeksi Covid-19 sebelum menggelar Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dengan tatap muka.Sebagai upaya dalam mewujudkan komitmen serta mendukung program pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid-19, Telkom University berpartisipasi aktif menjalin Kerjasama dengan SMA Negeri 2 Tasikmalaya untuk menyediakan fasilitas sekolah yang mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ) dan atas PTM terbatas. Oleh karena itu, untuk mendukung program PJJ dan PTM terbatas yang akan dilaksanakan secara blended pada tahun ajaran baru 2021/2022, maka tim pengabdian masyarakat dari Telkom University ikut berperan dalam serangkaian kegiatan yang meliputi pemasangan jaringan live streaming, implementasi OneNote Classrom, pembuatan modul, dan video tutorial OneNote classroom, serta workshop penggunaan platform OneNote bagi guru dan siswa. Kegiatan ini merupakan roadmap kegiatan PKM berkelanjutan, untuk mendukung fasilitas protokoler kesehatan dan fasilitas PJJ sesuai SKB empat Menteri di SMA Negeri 2 Tasikmalaya. Pada tahun ajaran baru 2021/2022, SMA Negeri 2 Tasikmalaya akan melaksanakan PTM terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Berdasarkan SKB empat Menteri, satuan penyelenggara Pendidikan harus menyediakan fasilitas protokol kesehatan dan fasilitas PJJ. Dalam upaya ikut berpartisipasi menyediakan fasilitas PJJ sehingga mendukung pembelajaran secara blended, maka tim pengabdian masyarakat Telkom University ikut berpartisipasi dalam penyediaan fasilitas tersebut. Ruang kelas akan didesain untuk mendukung pembelajaran secara live streaming. Pemasangan perangkat dan jaringan yang mendukung live streaming dilakukan. Implementasi interaktif media (seperti OneNote Classroom) akan mempermudah guru dan siswa dalam melakukan pembelajaran. Selain itu, akan dibuat modul dan video tutorial interaktif media (seperti OneNote Classroom) serta workshop penggunaan platform OneNote dan platform virtual meeting lainnya bagi guru dan siswa. SMA Negeri 2 Tasikmalaya berpotensi sebagai masyarakat sasar dalam program PKM Telkom University karena perubahan kebijakan pemerintah dalam menyikapi kejadian luar biasa di masa pandemik COVID-19 ini membuat satuan penyelenggara Pendidikan harus siap menyediakan fasilitas pembelajaran yang memenuhi standar. SMA Negeri 2 Tasikmalaya belum siap dengan perubahan yang begitu cepat, sehingga Telkom University turut membantu menyediakan fasilitas PJJ yang mendukung KBM. Selain itu, sekolah ini berlokasi di Kota Tasikmalaya sehingga pelaksanaan kegiatan PKM dan pengontrolan setelah kegiatan, mudah dilakukan. Pada tahun 2021 ini, tim PKM fokus pada penyediaan fasilitas PJJ yang meliputi implementasi: (i) jaringan live streaming di ruang kelas, (ii) OneNote Classroom, (iii) virtual meeting, (iv) pen tablet, dan (v) conference cam, pembuatan modul dan video tutorial OneNote Classroom/virtual meeting/pen tablet/conference cam serta pelatihan penggunaannya. SMA Negeri 2 Tasikmalaya turut berpartisipasi dalam mendukung program PKM Pelatihan dan Pengembangan Pembelajaran Jarak Jauh Berbasis Interaktif Media. Dukungan tersebut antara lain: sekolah sudah memiliki jaringan internet, guru dan siswa yang siap untuk mengikuti pelatihan, dan staf IT yang akan membantu instalasi perangkat live streaming. Kontribusi dari pihak sekolah sangat dibutuhkan karena program pengabdian masyarakat akan berjalan jika mendapat dukungan penuh, khususnya dari para guru, siswa, dan staf IT di SMA Negeri 2 Tasikmalaya. Kegiatan pengabdian masyarakat juga memerlukan konsistensi dan keaktifan para guru dan siswa dalam menggunakan OneNote Classroom/virtual meeting/pen tablet/conference cam sebagai platform yang akan mendukung PJJ. Guru dan siswa yang sudah memperoleh workshop tutorial harus mentransfer ilmunya kepada guru dan siswa yang lain. Distribusi modul penggunaan OneNote Classroom/virtual meeting/pen tablet/conference camdilakukan secara mandiri oleh pihak sekolah. Publikasi video tutorial penggunaan OneNote Classroom/virtual meeting/pen tablet/conference cam dilakukan melalui media sosial sekolah, antara lain: Instagram sekolah dan OSIS sekolah, facebook, maupun WhatsApp Group. Selain itu, staf IT juga harus melakukan pengecekan dan pemeliharan secara berkala pada perangkat live streaming. Oleh: Ketua Tim 1/Koordinator Fakultas: Rohmat Tulloh, M. T.     Tim 1, Anggota 1: Tita Haryanti, M. T.    Tim 1, Anggota 2: Hafidudin, M. T.    Tim 1, Mahasiswa 1: Arya Rahman Hakim    Tim 1, Mahasiswa 2: Agung Hardianto    Tim 1, Mahasiswa 3: Ridzky Rinaldy Siagian Ketua Tim 2: Ati Mustikasari, M. M.     Tim 2, Anggota 1: Rahmat Hidayat, M. M.    Tim 2, Mahasiswa 1: Muhamad Yadi    Tim 2, Mahasiswa 2: M. Attila Ibest Moeslim J. Diko    Tim 2, Mahasiswa 3: Muhammad Daffa Zahid Ilyas Ketua Tim 3: Dr. Pikir Wisnu Wijayanto    Tim 3, Anggota 1: Mutia Qana’a, M. Psi.    Tim 3, Mahasiswa 1: Moniska Azahra    Tim 3, Mahasiswa 2: Destiny Sabila Fitriamita Dewi    Tim 3, Mahasiswa 3: Muhamad Fahrizal Rizqi

By THY | Uncategorized
DETAIL