Author: D3TT

Mei
25

5 Peran Internet of Things Dalam Industri, Bukan Hanya Mencari Informasi!

Peran internet of things dalam industri memegang peranan penting agar manufacture dapat memiliki daya saing Kebutuhan masyarakat yang semakin luas membuat peran internet of things dalam industri pun mengalami peningkatan. Sebab banyak keuntungan yang bisa dirasakan oleh perusahaan maupun pengguna. Benefit Peningkatan Peran Internet of Things Dalam Industri Internet of Things (IoT) adalah konsep dimana objek fisik, dapat saling terhubung dan berkomunikasi dengan internet. Pengaplikasiannya dapat menggunakan sensor, perangkat lunak, dan jaringan. Oleh karena itu dikembangkan pula peran internet of things dalam industri. Pasalnya,  IoT memainkan peran penting dalam mengubah bagaimana produk diproduksi, didistribusikan, dan digunakan konsumen. Berikut beberapa peran IoT dalam industri yang masive digunakan dalam manufacture: Monitoring dan Pengontrolan IoT memungkinkan manufacture mengumpulkan dan menganalisis data secara real-time dari mesin atau peralatan yang terhubung ke jaringan. Sebab dalam prosesnya berhubungan langsung dengan berbagai perangkat. Hal ini memungkinkan perusahaan untuk mengidentifikasi masalah lebih awal dan mencegah kerusakan pada peralatan. Otomatisasi Kerja Mesin Industri IoT dapat digunakan untuk mengotomatisasi proses di seluruh rantai pasokan. Hal ini dapat membantu meningkatkan efisiensi dan mengurangi biaya produksi. Peningkatan Produktivitas Dengan IoT, perusahaan dapat memantau kinerja karyawan dan memperbaiki proses bisnisnya. Hal ini dapat membantu manajemen untuk meningkatkan produktivitas dan mengurangi biaya. Perawatan  Reguler dan Ekstra IoT memungkinkan perusahaan untuk memantau mesin dan peralatan secara real-time. Hal ini dapat membantu proses identifikasi masalah sebelum terjadi. Sehingga diambillah langkah pencegahan dengan melakukan perawatan yang diperlukan sebelum kerusakan terjadi. Peningkatan Efisiensi Energi IoT dapat digunakan untuk mengukur konsumsi energi dan memantau penggunaan energi secara real-time. Hal ini dapat membantu manufacture untuk mengurangi biaya energi dan meningkatkan efisiensi. Pengembangan Produk Baru IoT memungkinkan perusahaan untuk mengumpulkan data yang dapat digunakan untuk mengembangkan produk baru. Bukan hanya itu saja. Manufacture juga dapat menggunakan data untuk meningkatkan produk yang ada. Sehingga dengan data yang diperoleh tersebut pada akhirnya perusahaan dapat memiliki daya saing di masyarakat. Secara keseluruhan,peran internet of things dalam industri.sangatlah besar. Pasalnya dapat memberikan peluang baru bagi perusahaan untuk meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan inovasi.

DETAIL
Mei
20

Manfaat dan Beberapa Contoh Teknologi AI yang Ada Pada NVIDIA!

Banyak gamer yang menyukai berbagai keunggulan yang dimiliki teknologi AI yang ada pada NVIDIA!   Kalangan PC Enthusiast dan gamer sangat menyukai teknologi AI yang ada pada NVIDIA! Perusahaan besar ini dikenal dengan produk GPU atau graphic card untuk pasar game dan profesional yang menunjang produktivitas dan juga performanya. Contoh Teknologi Ai yang Ada Pada NVIDIA! Akibat persaingan kompetitor yang sangat sengit, NVIDIA ingin selalu unggul dengan berinovasi untuk mengoptimalisasi dan meningkatkan performa. Tidak hanya dari beberapa, namun dari setiap lini produk yang dikeluarkan dengan menanamkan Artificial Intelligence (AI). Teknologi ini diterapkan baik dari segi hardware maupun dari segi software tanpa terkecuali. Beberapa contoh teknologi AI yang ada pada NVIDIA adalah sebagai berikut: NVIDIA Canvas Seringkali ketika melukis pemandangan alam namun hasilnya tidak serealistis yang diinginkan seperti ekspektasi Anda. Solusi terbaik yang dapat dicoba adalah menggunakan NVIDIA Canvas yang dapat menjawab masalah tersebut. NVIDIA Canvas ini sendiri adalah sebuah software eksklusif NVIDIA yang berbasis teknologi AI. Fungsinya adalah untuk membuat lukisan pemandangan alam yang sederhana menjadi gambar yang lebih realistis. Pengguna dapat memilih material dan styles yang disediakan kemudian melukis di software sesuai dengan imajinasi. Untuk saat ini, NVIDIA Canvas baru tersedia pada lini RTX Series dan RTX Titan. NVIDIA DLSS Pemain game sangat senang saat mendapatkan FPS yang tinggi dan grafik yang memukau saat sedang bermain game. Sehingga, NVIDIA mengusungkan teknologi DLSS pada GPU mereka demi memberikan pengalaman bermain game yang memuaskan pengguna. NVIDIA DLSS atau kepanjangannya deep learning super sampling ini adalah teknologi rendering berbasis AI. Teknologi ini rekonstruksi image mendekati kualitas visual dari target resolusi nativenya dengan frame resolusi yang lebih tinggi dan input rendah. Atau bisa dikatakan DLSS ini menghasilkan kualitas grafik yang meningkat tanpa mengorbankan FPS, namun mampu menghasilkan FPS yang lebih tinggi. Untuk saat ini teknologi DLSS hanya dapat digunakan pada lini GPU RTX Series. NVIDIA Broadcast Contoh yang satu ini sangat recomended untuk seorang streamer yang membutuhkan software untuk live streaming dengan kualitas bagus. NVIDIA Broadcast adalah software eksklusif NVIDIA yang didesain khusus untuk GPU RTX Series. Demikianlah beberapa contoh teknologi AI yang ada pada NVIDIA untuk Anda pilih sesuai dengan kegunaanya.

DETAIL
Mei
19

Mengembangkan Kecerdasan Buatan Untuk Menjaga Alam, Sebuah Teknologi Terkini untuk Masa Depan

Kecerdasan buatan untuk menjaga alam saat ini sangat diperlukan dalam segala bidang, namun hal tersebut juga merupakan ancaman bagi manusia.   Kecerdasan buatan untuk menjaga alam, sangat dibutuhkan manusia dalam meringankan pekerjaan. Bila teknologi ini dikembangkan, maka akan mendapatkan sebuah empat kecerdasan yang dimiliki. Kecerdasan tersebut, antara lain adalah mekanis, analitis, intuitif dan empati, lantas apakah menggunakan kecerdasan buatan tersebut sangat berguna untuk alam atau sebuah ancaman ? Manfaat Menggunakan Kecerdasan Buatan Dengan berpedoman pada keempat kecerdasan poin diatas tersebut, apakah sebuah perusahaan akan memutuskan untuk melakukan kerjasama dengan manusia atau sebuah mesin? Nah, berikut ini adalah manfaat yang tersembunyi dari penggunaan teknologi masa kini, yaitu: Melindungi Satwa Dan Hutan Dengan adanya kecerdasan buatan tersebut, maka akan mempermudah pekerjaan manusia dalam memantau keadaan satwa dan hutan. Alat ini sangat berguna untuk memantau hewan liar dan kerusakan hutan, baik yang dirawat oleh non profit maupun pemerintah, contohnya adalah pemantauan sebuah taman nasional Bali Barat. Mendeteksi Suara Dengan memanfaatkan sebuah teknologi kecerdasan buatan untuk alam, maka pihak pengelola taman akan dapat mendeteksi sebuah suara dari para satwa. Bahkan alat ini pun juga dapat mendeteksi suara yang berasal dari pembalakan liar. Dengan demikian, pihak pengelola tidak akan kesusahan jika terjadi suatu masalah. Cukup dengan memantau dari jarak jauh, maka semua dapat teratasi dengan mudah. Memantau Hutan Dari Kriminal Sebuah proyek telah dirilis oleh kementerian lingkungan hidup dan kehutanan yang mana proyek tersebut bernama smart forest guardian. Dengan alat tersebut,maka pemerintah dapat memantau keadaan alam, seperti adanya perburuan liar, pembalakan dan konservasi alam. Tentunya hal tersebut akan dikoneksikan pada panel surya, smartphone dan perekam suara. Mampu Mengumpulkan Informasi Kegunaan teknologi terkini sangat membantu para manusia untuk mengumpulkan informasi yang ada di lautan yang belum bisa dijangkau oleh manusia. Bahkan bisa melindungi sebuah habitat dan spesies langka yang ada di lautan luas.   Itulah beberapa manfaat penggunaan teknologi kecerdasan buatan untuk alam yang sangat membantu para manusia.Cukup dengan terkoneksi dengan internet dan perangkat seluler, maka semua masalah dapat teratasi.

DETAIL
Mei
18

Pengertian OLAP dalam Big Data Analytics dan Fitur-Fitur Di Dalamnya

OLAP merupakan sebuah sistem yang digunakan untuk mengumpulkan sebuah data yang diperlukan untuk bisnis. Berikut pengertian OLAP dalam big data analytics. Apa itu OLAP dan apa saja fitur di dalamnya? Berikut penjelasan tentang pengertian OLAP dalam big data analytics.   Pengertian OLAP dalam  Big Data Analytics OLAP atau Online Analytical Processing merupakan sebuah tools online yang dipakai untuk melakukan analisis data. Secara umum pengertian OLAP dalam big data analytics adalah sebuah perangkat lunak yang digunakan untuk menampilkan analisis multidimensional dari data fisikal. Seperti dari data warehouse, data Mart dan data centralized store. Hanya dengan memakai online Analytical Processing, sudah bisa mengumpulkan data menjadi lebih simpel dan cepat. Sistem OLAP akan membagi data-data tersebut menjadi bentuk kubus, kemudian dirancang sedemikian rupa sampai membentuk suatu laporan. Selain itu, OLAP juga bisa memberikan jawaban pada suatu kondisi tertentu, bukan hanya menyediakan jawaban seperti apa atau siapa. Sistem ini banyak digunakan oleh berbagai perusahaan yang memiliki tujuan berbeda-beda. Pada dasarnya, OLAP atau online Analytical Processing memiliki tujuan untuk menganalisis data multidimensional secara interaktif dari berbagai sudut pandang.   Fitur di Dalam OLAP Database Online Analytical Processing memiliki 4 fitur database yang menjadi pembeda di antara aplikasi sejenis. Adapun 4 fitur tersebut akan dijelaskan di bawah ini. Fitur fast Fitur yang satu ini bisa mengambil data kurang dari 5 detik. Selain itu fitur fast mendukung segala skenario bisnis dan semua jenis analisis. Struktur data yang disediakan juga sangat cepat. Fitur sharing Pada semua perangkat, OLAP sudah mendukung sharing dan support dan bisa dipakai dalam waktu yang bersamaan. Selain itu, fitur sharing juga bisa menjaga integritas data dan sistem keamanannya terjamin. Fitur multidimensional Selanjutnya ada fitur multidimensional di mana sistem akan memberikan pandangan konseptual multidimensi dengan dukungan penuh. OLAP tidak membatasi data maksimal, jadi pengguna bisa memaksimalkannya sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, OLAP membebaskan penggunanya untuk memakai database tertentu. Sehingga pengguna bisa mendapatkan Insight yang maksimal dari sebuah data. Fitur information Fitur yang satu ini akan memberikan data dan informasi turunan yang dibutuhkan oleh penggunanya. Tentu saja informasi tersebut harus relevan terhadap OLAP. Fitur information akan menghitung segala kebutuhan yang diperlukan. Namun ada beberapa pertimbangan ketika memakai fitur ini. Seperti besarnya RAM, pemanfaatan ruang disk, integrasi dengan data Warehouse,  dan sebagainya. Itulah pengertian OLAP dalam big data analytics dan fitur-fitur yang ada di dalamnya. Adanya OLAP untuk menganalisis sebuah data yang digunakan untuk berbisnis.

DETAIL
Mei
17

Perkembangan Medical Technology

Perkembangan Medical Technology Perkembangan medical technology semakin hari semakin pesat dan terbukti telah menyelamatkan jutaan jiwa. Kemajuan zaman kini telah mendorong perkembangan medical technology diberbagai negara di dunia. Perkembangan medical technology kian hari pesat saja sehingga membuat kecepatan dan kemudahan bagi semua orang. Teknologi digital saat ini ikut mendorong terciptakan berbagai terobosan dibidang kesehatan. Bidang kesehatan yang terus berkembang membauat banyak pihak tertarik terutama kalangan muda. Keinginan memberikan pelayanan kesehatan terbaik menjadi salah satu alasan terciptanya berbagai teknologi dibidang ini. Contoh Perkembangan Medical Technology Teknologi terus berkembang dengan pesat setiap harinya, tak terkecuali dibidang kesehatan. Kemajuan teknologi dibidang kesehatan telah mampu menyelamatkan jutawaan jiwa dan meningkatkan banyak hal lainnya. Berikut ini contoh dari perkembangan dibidang kesehatan, di antaranya: mRNA Sorotan terbaru dibidang kesehatan adalah teknologi mRNA terkait dengan vaksin covid-19 yang melanda seluruh negara di dunia. Messenger ribonucleic acid atau disingkat mRNA adalah molekul RNA beruntai tunggal yang membawa informasi genetic yang berasal dari DNA. Penggunaan teknologi mRNA terbukti dengan dihasilkannya vaksin unutk covid-19 dimana waktu dan biaya pengembangan dapat dipangkas. Neuroteknologi Teknologi ini memiliki potensi tak terbatas unutk meningkatkan berbagai aspek terutama dalam bidang medis dan kesehatan. Merupakan komponen yang dikembangkan untuk memahami otak, memvisualisasikan prosesnya, mengontrol, memperbaiki, dan meningkatkan fungsinya. Obat Presisi Obat yang dipersonalisasi ini jauh lebih efektif daripada jenis pengobatan lain karena mempertimbangkan variabilitas individu dalam genetika. Pengobatan presisi menghadirkan peluang lebih besar dalam masa depan pengobatan dan perawatan kesehatan. Realitas Visual Meski telah lama ada, saat ini semakin banyak digunakan paad bidang kesehatan unutk mengobati dan mengelola berbagai penyakit. Penanganan atau pengelolaan penyakit serta kondisi pasien seperti stress, kecemasan hingga demensia bahkan autism menggunakan teknologi ini. Artificial Intelligence Dikenal dengan singkatan Ai, terbukti sangat berguna dalam mendeteksi penyakit dengan diagnosis yang akurat dalam waktu cepat. Ai juga mampu membantu dokter untuk membuat program perawatan yang lebih komprehensif. CRISPR Merupakan teknologi penyuntingan gen tercanggih dengan memanfaatkan mekanisme alami kekebalan sel bakteri dari virus yang menyerang. Teknologi ini akan mampu memotong untaian DNA yang telah terinfeksi sehingga mengubah cara dalam mengobati penyakit. Itulah beberapa contoh dari perkembangan medical technology yang ada saat ini dan telah dirasakan manfaatnya.

DETAIL
Mei
16

Penerapan Cloud Computing Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Online, Apa Manfaatnya?

Penerapan cloud computing sebagai media pembelajaran berbasis online merupakan salah satu cara untuk memajukan dunia pendidikan Saat pandemi proses pembelajaran bergerak ke arah yang tidak terduga. Terutama dengan adanya penerapan cloud computing sebagai media pembelajaran berbasis online yang menggebrak dunia pendidikan. Tentu saja hal tersebut merupakan percepatan yang pada masa itu tidak diantisipasi dengan baik. Namun, kini setelah pandemi berakhir ada baiknya untuk mempertimbangkan penerapannya. Bagaimanakah penerapan cloud computing pada proses pembelajaran yang memanfaatkan internet? Untuk mengetahuinya Anda bisa membaca uraian di bawah ini. Penerapan Cloud Computing  Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Online Banyak penerapan cloud computing sebagai media pembelajaran berbasis online di dunia pendidikan yang bisa ditindaklanjuti.Implementasinya pun beragam mulai dari ruangan kelas sampai sumber bahan edukasi. Contoh yang sudah biasa di akses oleh masyarakat luas misalnya adalah Google classroom.Tersedia pula Google video for education serta berbagai aplikasi tatap muka seperti Zoom dan lainnya.. Beberapa keuntungan yang dapat dirasakan oleh pendidik dan peserta didik adalah sebagai berikut: Peningkatan Kualitas Penggunaan Metode Ajar Oleh karena adanya penerapan cloud computing tersebut, maka dewasa ini banyak bermunculan metode pembelajaran modern. Antara lain adalah hybrid learning, blended learning sampai flipped classroom. Sehingga seluruh proses pembelajaran akan lebih berlangsung secara efektif dan efisien. Sebab pendidik maupun peserta didik dapat mudah untuk mengakses seluruh sumber daya yang dibutuhkan. Hemat Penggunaan Hardware Dengan adanya cloud computing, pendidik maupun siswa dapat menyimpan seluruh dokumen pembelajaran di perangkat personal. Sehingga bisa diakses dengan mudah dari mana saja dan kapan saja. Terlebih lagi pada umumnya penyimpanan vloud tersebut mempunyai kapasitas yang cukup besar. Sehingga tidak akan menyebabkan mereka khawatir karena kekurangan lokasi untuk menyimpannya. Keamanan Data Dengan adanya perkembangan teknologi, maka kini developer peningkatan keamanan penyimpanan pada cloud computing. Sehingga resiko kehilangan akan semakin kecil karena tingkat keamanannya yang sangat tinggi. Dengan penerapan cloud computing sebagai media pembelajaran berbasis online, maka selayaknya pendidikan menjadi semakin maju. Sebab mengindikasikan bahwa tidak ada lagi sekat antara sumber bahasan dengan peserta didik

DETAIL
Mei
11

Peran Penting Advanced Supply Chain Planning Bagi Sebuah Perusahaan dan 3 Komponennya

3 komponen penting dari advanced supply chain planning yang mendukung kemajuan perusahaan. Dengan pesatnya kemajuan teknologi, Advanced Supply Chain Planning seringkali dijadikan tulang punggung sebuah perusahaan karena perannya yang sangat penting. Terutama untuk berjalannya operasional bisnis dan mengelola perusahaan menjadi lebih efisien sesuai tujuan usaha. Pengertian Advanced Supply Chain Planning Advanced supply chain planning sendiri merupakan suatu mekanisme yang mampu menghubungkan semua pihak yang memiliki kaitan dengan bisnis yang dijalankan. Kemudian mekanisme ini juga menghubungkan proses perubahan dari bahan baku menjadi suatu produk jadi. Semua pihak yang terlibat dalam mekanisme ini memegang tanggung jawab memberikan barang-barang jadi hasil produksi dengan cara paling efisien kepada para customer. Meknisme dari perencanaan rantai pasokan ini didukung oleh software yang dapat mengoptimalkan berbagai hal dengan efektif dan efisien. Seperti layanan, pengiriman barang, informasi dari pemasok kepada para pelanggan dan juga menyeimbangkan penawaran dan permintaan. 3 Komponen Advanced Supply Chain Planning Pada mekanisme supply chain ini mempunyai beberapa komponen yang faktor pendukung keberhasilan sebuah perusahaan. Berbagai komponen penting tersebut adalah sebagai berikut: Upstream Supply Chain Komponen yang pertama adalah upstream (hulu) supply chain yang meliputi segala aktivitas awal. Tepatnya dimana perusahaan mendapatkan supplier dari pihak lain yang memasok bahan baku yang fungsinya akan digunakan sebagai bahan produksi. Pengadaan bahan ini merupakan aktivitas utama yang berlangsung pada komponen upstream supply chain Internal Supply Chain Kemudian yang kedua adalah internal supply chain yang merupakan tahapan perubahan bahan baku atau bahan mentah menjadi produk jadi. Perhatian utama pada bagian ini adalah pada manajemen produksi, pabrikasi, serta pengelolaan persediaan. Downstream Supply Chain Bagian yang ketiga dan yang terakhir adalah downstream supply chain yang merupakan sebuah tahapan pendistribusian barang. Hal ini biasanya dilakukan oleh eksternal distributor yang tugasnya mendistribusikan barang jadi dari perusahaan kepada para customer. Bisa dikatakan bahwa downstream supply chain merupakan sebuah proses yang memusatkan perhatian pada pendistribusian, pergudangan, transportasi, serta after-sale service. Demikianlah beberapa hal penting mengenai supply chain planning yang dapat diaplikasikan pada perusahaan agar lebih sukses.  

DETAIL
Apr
11

Internet of Things In Education, Kemudahan Pembelajaran yang Relevan

Internet of Things In Education menjadi sesuatu yang sangat penting dalam proses pembelajaran agar kualitasnya semakin baik Internet of Things In Education mengacu pada pemanfaatan teknologi dalam proses pembelajaran. Proses ini dipicu dengan berkembangnya metodologi pembelajaran yang berbasis internet. Terlebih lagi di era setelah pandemi di mana mulai bermunculan ide untuk tetap melakukan proses pembelajaran jarak jauh. Karena dirasakan lebih efektif dan efisien dari beberapa sisi. Karenanya Anda dapat lebih mengenal tentang pemanfaatan internet tersebut pada proses pembelajaran. Bukan hanya sebagai sumber ilmu tapi juga terlibat  penuh dalam prosesnya. Mengenal Internet of Things In Education Internet of Things in education merujuk pada penggunaan teknologi IoT dalam konteks pembelajaran dan pengajaran. Dimana prosesnya dapat menggunakan berbagai  metode secara  online ataupun offline Internet of Thing (IoT) memungkinkan perangkat dan sistem untuk terhubung dan saling berinteraksi secara otomatis melalui internet. Sehingga tidak perlu lagi khawatir tentang perbedaan jarak antara pendidik dengan peserta didik. Menariknya lagi internet dalam sistem edukasi juga bisa dapat diterapkan dalam berbagai bidang pendidikan. Penggunaannya meliputi manajemen kelas, laboratorium, perpustakaan, dan lingkungan pembelajaran lainnya. Aplikasi IoT in Education Adapun beberapa hal aplikasi teknologi iot dalam konteks pendidikan siswa adalah sebagai berikut: Pengelolaan manajemen kelas. Antara lain seperti kehadiran siswa proses belajar mengajar serta administrasi Pemantauan penggunaan fasilitas satuan pendidikan mulai dari ruangan sampai bahan ajar Pengelolaan penggunaan fasilitas contohnya adalah penetapan suhu dan kelembaban Pemanfaatan teknologi berkaitan dengan internet sehingga sumber informasi bisa diakses oleh peserta didik maupun pendidik Menggunakan perangkat yang mudah diaplikasikan untuk merekam data yang relevan dengan pembelajaran secara real time Pemantauan kegiatan peserta didik dalam menunaikan tanggung jawabnya baik di sekolah mau pun di rumah Membantu orang tua untuk terlibat langsung dalam proses pembelajaran Manfaat IoT dalam Pendidikan Adapun manfaat internet of things dalam pendidikan yang bisa dirasakan oleh satuan pendidikan serta warganya adalah sebagai berikut: Optimasi kegiatan belajar mengajar Mengoptimalkan pemanfaatan energi yang dibutuhkan pada saat proses pembelajaran Meningkatkan keamanan lingkungan satuan pendidikan Dengan demikian, penggunaan teknologi Internet of Things in education  dapat membantu menciptakan pengalaman pembelajaran yang bermakna. Antara lain lebih nteraktif, relevan, dan efektif.

DETAIL
Apr
05

5 Skill yang Dibutuhkan Untuk Menjadi Project Manager

Hampir setiap industri membutuhkan adanya Project Manager. Oleh karena itu, wajib mengenal profesi Project Manager dan skill yang dibutuhkan jika tertarik sebagai fokus karir masa depan. Simak lebih detail berikut ini. Mengenal Profesi Project Manager Sangat penting untuk mengenal profesi Project Manager. Merupakan seseorang yang memiliki tanggung jawab dalam mengatur, merencanakan, dan melaksanakan sebuah proyek yang sesuai dengan budget dan penjadwalan. Seorang Project Manager mempunyai  tanggung jawab untuk memimpin sebuah tim, menentukan tujuan, berkomunikasi dengan pihak memiliki hubungan dengan proye, serta memantau proyek sampai finish.   Skill yang Dibutuhkan Project Manager Memiliki peran penting untuk kesuksesan sebuah perusahaan, seorang Project Manager harus memiliki skill untuk menunjang semua tugasnya. Adapun skill yang dibutuhkan berikut ini. Reading dan writing Wajib memiliki skill membaca dan menulis bagi seorang Project Manager. Kemampuan tersebut sangat penting karena untuk membaca dan menafsirkan berbagai jenis dokumen teknis. Kemudian bisa menggantinya menjadi dokumen yang lebih singkat supaya bisa mudah dipahami oleh setiap orang yang terlibat proyek. Planning dan Forecasting Skill ini juga dibutuhkan oleh seorang Project Manager. Yaitu sebuah skill perencanaan berskala besar dan membuat estimasi tentang penjadwalan dan sumber daya yang akan dipakai. Oleh karena itu, perlu memakai berbagai macam informasi supaya bisa membuat prediksi dan perkiraan. Seorang Project Manager harus bisa memastikan bahwa proyek yang dilaksanakan tetap aman dari semua kendala. Scheduling Skill selanjutnya adalah scheduling project. Sebagai Project Manager perlu membagi sumber daya manusia yang terlibat dalam proyek sesuai dengan jalur agar proyek bisa berjalan dan selesai tepat waktu. Cost dan Budgeting Merupakan salah satu skill penting bagi seorang Project Manager. Yaitu memastikan semua anggaran proyek tetap realistis dan bisa memenuhi kebutuhan proyek sampai finish. Risk management Setiap proyek yang dilakukan selalu ada risiko. Misalnya sumber daya yang tidak tersedia, persetujuan dari klien yang tertunda, dan sebagainya. Tugas seorang Project Manager adalah mengurangi kemungkinan risiko tersebut sekaligus mengambil rencana yang efektif jika terjadi masalah pada proyeknya. Mengenal profesi Project Manager sangat penting sekaligus mengetahui skill yang dibutuhkan agar bisa menyelesaikan sebuah proyek dengan lancar sampai akhir.

DETAIL
Apr
05

Chatbot Dan Kecerdasan Buatan Interaktif Yang Membantu Kinerja Manusia

Chatbot dan kecerdasan buatan yang mampu melakukan pekerjaan manusia, dengan demikian pekerjaan menjadi lebih mudah.   Chatbot dan kecerdasan buatan yang diciptakan untuk mempermudah pekerjaan manusia, sebagai contoh menjawab web, telepon, aplikasi pesan dan seluler. Sebuah teknologi masa depan yang bisa mewujudkan keinginan manusia dalam menjawab dan memberikan masukan. Lantas bagaimana asisten digital ini dalam mengoperasikan sebuah perintah? Yuk, segera simak penjelasan berikut ini agar Anda dapat mengetahui informasi penting mengenai kecerdasan buatan yang telah diciptakan. Cara Dalam Menjalankan Chatbot Robot internet atau bot memiliki tugas khusus, dimana menganalisis pengguna serta memberikan jawaban. Chatbot dan kecerdasan buatan mempunyai tugas cukup rumit, namun dalam menjalankannya sangat sederhana. Pengoperasian Kecerdasan buatan membutuhkan sebuah perintah berdasarkan kata kunci. Perangkat lunak ini memiliki sistem sebuah identifikasi responsif. Nah, inilah cara chatbot mengoperasikan sebuah sistem, yaitu: Bekerja Berdasarkan Pola Chatbot merupakan sebuah asisten digital yang dapat mengklasifikasikan teks. Tugasnya pun berdasarkan dari sebuah pola dan pengetahuan. Dimana didalam pengetahuan tersebut terdapat sebuah berkas penting, seperti template dan pola. Berdasarkan Suitable Algoritma Asisten digital dan algoritma memiliki tugas penting dalam merespon sebuah tanggapan. Inilah mengapa kinerja dari algoritma sangat penting, sebab mampu untuk menyamakan suatu pola. Oleh sebab itu asisten digital selalu berdampingan dengan algoritma untuk bisa memproses teks dan menganalisisnya. Prosedur Dalam Pengoperasian Prosedur dalam mengoperasikan asisten digital, cukup memakan waktu dan terbilang rumit. Hal tersebut dikarenakan adanya, aturan dalam sebuah mesin robot internet. Itulah mengapa para pengguna harus bisa mengikuti sebuah aturan yang telah ditetapkan pada Chatbot. Pemrosesan Dalam Suatu Bahasa Sebuah perangkat lunak dimana diprogram untuk bisa berkomunikasi dengan manusia. Dimana dalam programnya tersemat metode bernama machine learning. Fungsi dari adanya teknologi ini, yaitu agar obrolan tampak natural. Kinerjanya pun berdasarkan pada kontekstual. Nah, bagaimana apakah Anda sudah mengerti mengenai teknologi terkini yang sangat luar biasa bagi manusia? Demikianlah informasi mengenai chatbot dan kecerdasan buatan. Sebuah teknologi terkini yang cukup mumpuni dalam berkomunikasi dengan manusia secara natural.

DETAIL