bahasa

Inilah 5 Programming Languages yang Terkenal

Bagi pemula dalam dunia pemrograman, penting untuk memahami programming languages atau bahasa pemrograman. Dalam pembahasan kali ini, akan dijelaskan apa itu bahasa pemrograman beserta jenis-jenisnya yang terkenal dan sering digunakan. Memahami Programming Languages Programming languages merupakan salah satu alat utama dalam membangun berbagai sistem di dunia. Oleh karena itu, pemahaman terhadap programming language sangat penting. Programming language atau bahasa pemrograman adalah jenis bahasa yang digunakan oleh para programmer untuk memberikan instruksi kepada komputer. Bahasa pemrograman terdiri dari sintaks, yang merupakan perintah untuk komputer menjalankan suatu program. Perintah tersebut kemudian diterjemahkan menjadi logika agar lebih mudah dipahami oleh komputer. Oleh karena itu, bahasa pemrograman sering disebut sebagai bahasa komputer. Contoh-contoh Bahasa Pemrograman yang Sering Digunakan Ada berbagai macam jenis bahasa pemrograman yang digunakan untuk komputer, namun sebagian besar programmer hanya menggunakan beberapa di antaranya. Beberapa contoh di antaranya adalah: PHP                                                                                                              Banyak situs web yang sering dikunjungi menggunakan bahasa pemrograman PHP. Contoh besar dari penggunaan PHP adalah Facebook, WordPress, dan lainnya. Menggunakan PHP memungkinkan pengembangan situs sesuai kebutuhan. Java Java adalah bahasa pemrograman yang sangat serbaguna, mendukung hampir semua perangkat, mulai dari PC hingga smartphone. Kelebihan Java terletak pada kemudahan penggunaannya, dan banyak aplikasi Android menggunakan bahasa Java. Visual Basic Visual Basic dikembangkan oleh Microsoft sebagai dasar bahasa programnya. Dirancang khusus untuk membuat berbagai aplikasi dengan basis sistem operasi Windows buatan Microsoft. Bahasa C Merupakan bahasa pemrograman tertua dan dibuat pada tahun 70-an oleh Dennis Ritchie. Bahasa C menjadi dasar dari bahasa pemrograman terkenal saat ini. Python Python adalah bahasa pemrograman tingkat tinggi yang sering digunakan untuk mengembangkan aplikasi dengan berbagai fungsi. Sebagai seorang programmer, penting untuk mengenal programming languages dan memahami berbagai macam bahasa pemrograman yang sering digunakan, seperti yang telah dijelaskan di atas. //Hazell [1][2]

DETAIL