Pengembangan Aplikasi Online Learning Solution www.ruangbimbingan.com Untuk Mendukung Proses Belajar Mengajar di Yayasan Ruang Bimbingan Indonesia Aplikasi Ruang Bimbingan dapat menjadikan YRBI menjadi tempat terbaik dalam mencari pembimbingprofesional. Yayasan Ruang Bimbingan Indonesia (YRBI), sebagai yayasan yang bergerak di bidang pendidikan baik pendidikan Al-Quran, pengetahuan alam, hobi, dan IT, memiliki visi membangun generasi cerdas dan ceria yang memiliki ilmu pengetahuan dan akhlak mulia berbasiskan teknologi masa kini. Konsumen YRBI sangat luas tidak hanya siswa SD, SMP, SMA, akan tetapi juga pengasuhan (daycare), para profesional diantaranya bidang agama, IT, seni, olahraga, desain, dan bidang-bidang lainnya. Berdasarkan permasalahan yang ada seperti yang telah disampaikan pada tabel 1 bahwa masalah yang tengah dihadapi oleh mitra diantaranya Konsumen menjadi terbatas di lingkungan terdekat saja, Masyarakat luas belum bisa mengetahui secara online: apa itu YRBI, apa saja program yang ada di YRBI, bagaimana metode pembelajaran dan keunggulan dari YRBI, bagaimana memesan pembimbing di YRBI, dan bergabung sebagai pembimbing di YRBI, dan para pembimbing dan manajemen YRBI kesulitan dalam melakukan rekapitulasi dan data analize kehadiran & daily activity pembimbing dan siswa. Pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat skema kolaborasi internal ini sudah dibuatkan aplikasi online learning solution dan fitur daily report dan presensi siswa dan pembimbing. Selain itutelah diberikan pelatihan penggunaan aplikasi dan cara pengolahannya. By HPT | 10 Desember 2021 | Pengabdian Masyarakat |