Interkoneksi Fiber Optik dengan SMKN 4 Padalarang Skema Abdimas Kolaborasi TUKJ
Pengabdian masyarakat adalah salah satu pilar penting dalam pembangunan dan peningkatan kualitas Pendidikan di Indonesia. SMK Negeri 4 Padalarang, sebagai Lembaga Pendidikan vokasi yang terus berinovasi, baru-baru ini menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat yang melibatkan kolaborasi dengan Tim Pengabdi Telkom Univeristy. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mengenai Dasar Sistem Komunikasi Sistem Optik serta memperkuat kualitas pembelajaran bagi siswa-siswi. SMK Negeri 4 Padalarang memiliki alamat di jalan Raya Padalarang no 451, jarak yang ditempuh dari Telkom University menuju SMK Negeri 4 Padalarang sekitar 25.6 Km selama 35 menit dari Telkom University jika menggunakan akses tol seperti ditunjukkan pada gambar berikut:
SMK Negeri 4 Padalarang adalah sekolah kejuruan dengan kompetensi keahlian yang kini tengah diminati masyarakat dengan peningkatan jumlah pendaftar setiap tahun. Sekolah ini memiliki Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) dan terus meningkatkan kualitas pendidikan melalui program pengembangan. Sarana dan prasarana praktik serta sumber daya manusia yang berkualitas sangat penting untuk hasil pendidikan yang baik. Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh pentingnya Sistem Komunikasi Serat Optik dalam proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dan menciptakan lulusan kompeten. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa dan guru sehingga mereka dapat mengaplikasikan pengetahuan ini baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. Rangkaian Acara:
- Pembukaan dan Sambutan
- Acara dibuka dengan sambutan dari Kaprodi D3 Teknologi Telekomunikasi yaitu Prof. Dr. Indrarini Dyah Irawati S,T., M.T. Dalam sambutannya menekankan pentingnya kegiatan pengabdian masyarakat ini dan diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan mengenai Dasar Sistem Komunikasi Sistem Optik serta memperkuat kualitas pembelajaran bagi siswa-siswi. Kaprodi juga memperkenalkan tim yang akan terlibat dalam kegiatan pengabdian ini.
2. Workshop dan Pelatihan
Materi diawali dengan memberikan terkait dengan Dasar Sistem Komunikasi Optik, karena skema kolaborasi dengan TUKJ sehingga pelaksanaan diberikan secara online dari jakarta oleh Pak Nurwan Reza Fachrurrozi ST., MT. Acara ini juga dihadiri oleh beberapa mahasiswa dari kampus Jakarta yang ingin berpartisipasi dalam pelaksanaan abdimas ini.
Peserta dijelaskan terkait dengan topologi jaringan sistem komunikasi optik yang berada di Telkom University pada penggunaan Display Board. Diharapkan siswa mampu memahami konsep redaman yang terjadi pada berbagai macam splitter.
Acara dilanjutkan dengan workshop dan pelatihan, siswa/i diberikan kesempatan untuk mempraktikan secara langsung, pengukuran dilakukan sampai dengan hotel lingian yang berjarak sampai dengan 800 meter dari titik OLT
3. Evaluasi
- Di akhir acara, dilakukan evaluasi untuk mengetahui sejauh mana pemahaman siswa mengenai materi yang telah disampaikan selama workshop
4. Penutupan Dan Penyerahan Hibah
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan hibah kepada guru SMKN 4 Padalarang sebagai tanda partisipasi dalam kegiatan pengabdian masyarakat. Kepada Sekolah mengucapkan terimakasih kepada Tim Pengabdi Telkom University atas kontribusi dan Kerjasama yang telah diberikan
Dampak dan Harapan Kedepan
- Kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi SMKN 4 Padalarang. Dengan peningkatan Sistem Komunikasi Sistem Optik, proses KBM diharapkan dapat berjalan lebih lancer dan efektif. Selain itu, pengetahuan dan keterampilan baru yang diadapat oleh siswa dan guru diharapkan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, memberikan manfaat tidak hanya bagi sekolah, tetapi juga masyarakat luas.
- Kegiatan ini menunjukan betapa pentingnya kolaborasi antara Lembaga Pendidikan dan institusi lain dalam upaya meningkatkan kualitas Pendidikan. Semoga kegiatan pengabdian masyarakat ini dapat terus dilaksanakan secara rutin dan menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain untuk hal serupa.
Demikianlah rangkaian acara pengabdian masyarakat di SMK Negeri 4 Padalarang. Kami percaya bahwa melalui kegiatan seperti ini, kita dapat bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik bagi generasi penerus bangsa. Mari terus dukung pendidikan Indonesia dengan berpartisipasi aktif dalam kegiatan pengabdian masyarakat!