Cloud Computing: Simak Fungsi dan Cara Kerjanya
Cloud Computing penting bagi perkembangan sebuah bisnis untuk mengakses data perusahaan. Hal tersebut mempengaruhi keuntungan bisnis.
Anda bisa meningkatkan produktivitas kerja tanpa perlu menginstall aplikasi pada komputer. Tidak heran jika penggunaan Cloud Computing menjadi penting bagi sebuah perusahaan. Sebab, untuk menyimpan data dalam jumlah besar harus memperhatikan keamanan dan kemudahan.
Cloud Computing Adalah
Cloud Computing secara sederhana merupakan konsep komputasi berbasis internet. Konsep ini memungkinkan para penggunanya menggunakan layanan komputasi termasuk di dalamnya:
- Server
- Perangkat lunak
- Penyimpanan data
- Database
- Jaringan
- Analitik melalui internet
Perangkat pada komputasi awan menggunakan perangkat agar bisa diakses di mana saja. Konsep komputasi awan dibutuhkan seiring perkembangan kebutuhan bagi pekerja online.
Contoh komputasi awan yang sering digunakan adalah layanan untuk penyimpanan file. Misalnya Google Drive atau Google Doc yang paling sering digunakan.
Kedua layanan tersebut memungkinkan Anda melakukan penyimpanan dan mengakses data. Tidak hanya pengguna untuk kalangan umum, komputasi awan bisa digunakan khusus untuk perusahaan dan organisasi.
Fungsi Layanan Cloud Computing
Ada beberapa fungsi dari layanan awan, antara lain:
Kemudahan Skalabilitas
Penyimpanan awan akan membantu dalam hal menambah penyimpanan atau meningkatkan kemampuan komputasi. Sehingga menjadi lebih praktis dan mudah dalam memilih layanan dengan spesifikasi tinggi.
Mudah Untuk Akses Data
Masalah penyimpanan data tidak akan menjadi masalah besar jika Anda menggunakan komputasi awan. Layanan pada komputasi awan memungkinkan Anda menyimpan serta mengakses file secara online. Sehingga, Anda akan tetap terhubung dengan file-file tersebut.
Mudah Untuk Kolaborasi
Kemudahan akses yang disediakan oleh komputasi awan, memungkinkan Anda melakukan kolaborasi dalam menyelesaikan pekerjaan. Misalnya, ketika Anda mengedit dan membuat dokumen yang sama di lokasi berbeda.
Bahkan, jika ada perubahan pada dokumen, maka secara otomatis akan tersimpan. Anda pun bisa melihatnya secara langsung. Sehingga teman Anda akan mendapatkan versi terakhir.
Selalu Diperbaharui
Kemampuan hardware maupun software terbaru akan memberikan kemampuan yang lebih baik. Contohnya, prosesor terbaru akan memberikan performa terbaik dan tercepat.
Sayangnya, untuk memperbaharui hardware dan software tidaklah murah. Anda juga harus menyisihkan waktu untuk melakukan instalasi.
Berbeda halnya jika Anda menggunakan komputasi awan. Penyedia layanan akan selalu memperbaharui semua sarana yang digunakan. Sehingga manfaat yang akan didapatkan bisa maksimal.
Cara Kerja Komputasi Awan
Seperti pada komputer pribadi, layanan komputasi awan menggunakan 3 komponen utama. Server, sistem operasi dan software akan mendukung pengguna saat mengaksesnya.
Pada dasarnya, server memiliki komponen seperti hardisk, RAM dan prosesor. Hal ini sudah dimiliki oleh layanan komputasi awan. Sehingga Anda tidak perlu lagi untuk membeli komponen-komponen tersebut.
Nantinya, penyedia layanan komputasi awan akan membagi sumber daya sesuai dengan paket yang telah dipilih pengguna. Pembagian ini dilakukan melalui virtualisasi.
Saat menjalankan komputasi awan memiliki beberapa tantangan. Sebab, komputasi awan harus selalu terhubung dengan internet. Jika koneksi internet buruk, maka Anda tidak bisa menggunakan teknologi ini secara optimal.
Saat terjadi downtime, bisa saja terjadi sehingga layanan tidak bisa Anda akses. Agar kendala ini tidak terjadi lagi, Anda harus memilih penyedia layanan komputasi awan yang jarang mengalami downtime. Coba lihat apakah penyedia layanan menyediakan uptime tinggi.
Selain itu, keamanan penyedia layanan juga harus Anda pertimbangkan. Perhatikan layanan keamanan yang disediakan penyedia layanan komputasi awan, sebab rawan ancaman.
Pentingnya Cloud Computing bagi pribadi maupun perusahaan menuntut penggunanya memperhatikan keamanan yang ditawarkan. Sebab layanan komputasi awan ini membantu berjalannya sebuah bisnis berkaitan dengan pengelolaan data.